Genetik bangsa Melayu lebih tua daripada Cina ..

on Thursday, December 13, 2012 by Generasi Pejuang Bangsa
 - No Comments




 Bertentangan dengan teori umum, keragaman genetik manusia Melayu ternyata lebih tua dari pada manusia Cina. Direktur Lembaga Eijkman, Profesor Sangkot Marzuki, mengakui temuan beberapa tahun lalu ini terbilang kontroversial.

 "Hasil penelitian 99 peneliti Asia Timur ini mematahkan teori yang menyebutkan bahwa nenek moyang bangsa Melayu berasal dari Cina," kata Sangkot di sela Dialog Budaya Melayu, beberapa waktu lalu di Pekanbaru.

 Sejarah menyebutkan, sekitar 200 ribu-150 ribu silam manusia Afrika mulai menyebar termasuk ke India. Penyebaran berikutnya dari India kemudian menyebar ke Asia Tenggara.

Dari wilayah itulah, kata Sangkot, manusia Austronesia menyebar ke utara termasuk Cina. "Jadi temuan ini menyebutkan, secara genetik nenek moyang kita justru lebih tua dari Cina," katanya. 

"Dengan kata lain, ras Austronesia lebih tua dari Sino-Tibetan." 

 Tak heran, penemuan yang bertentangan dengan keyakinan lama dunia sains ini sempat menemui kesulitan saat akan dipublikasikan di majalah terkemuka Science dan Nature. Namun, penemuan itu akhirnya dimuat 2009 di Science.

sumber : REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -


Leave a Reply

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
Sebarang maklumat yang hendak diberikan boleh email kepada pbpejuangbangsa@gmail.com
Hasil tulisan atau gambar yang dipaparkan di dalam blog ini merupakan pandangan peribadi penulis sebagai rakyat Malaysia dan tidak mewakili mana mana pihak. Penulis tidak akan bertanggungjawab atas kerugian disebabkan bahan bahan yang disiarkan di dalam blog ini. Terima kasih.

Followers

Created by Generasi Pejuang Bangsa. Powered by Blogger.
© GENERASI PEJUANG BANGSA. Converted by Smashing Blogger for LiteThemes.com.